Monday, May 27, 2013

Mpasi Traveling Cihuy & Mpasi Perdana Cihuy

jadi udah hampir 3 minggu ini, gue mengaktifkan kembali online shop punya gue yaitu The Magitas, yang sudah lama vakum dan terbengkalai :) *maklum ownernya sok sibuk ngurus 3 bocah balita*

dan kali ini yang gue jual adalah buku serial MPASI (makanan pendamping asi) karangan Dian Prima Zahrial dan Yudith Mangiri. 2 dari beberapa founder Mama Koki Handal :) sebenernya banyak sih yang coba gue jual di online shop gue ini... yaa kalo istilah kerennya sih PALUGADA = apa lu mau, gue ada :D

kenapa sih kok yang gue pilih itu buku mpasi dibanding buku yang lain, kayak novel misalnya. alasannya adalah buku ini tergolong buku yang laris manis bak kacang goreng di pasaran. dimana-mana sold out, dan banyak banget mamah kece dan papah ganteng yang nyari. dan mereka mau loh untuk PO dulu... nah gimana gak kece tuh prospeknya :)  disini gue coba deskripsikan yah masing-masing buku mpasi tersebut



MPASI (Makanan Pendamping ASI) Travelling Cihuy
harga buku : 30,000

Buku sakti Mpasi Rumahan sambil jalan-jalan. "jalan-jalan atau travelling jauh bersama bayi dan tetap sebisa mungkin memberikan makanan bayi rumahan yang dimasak sendiri? tanpa harus bawa semua perangkat masak? tanpa disangka tetangga mau pindahan? mungkin nggak sih?"

kalau pertanyaan itu seringkali membuat Mama menunda acara travelling atau gundah menjelang mudik, berarti saat ini Mama sedang memegang kunci jawabannya!

di buku ini, founder Mamaku Koki Handal dan Mpasi rumahan akan berbagi aneka tips uhuy, resep cihuy, dan petuah asoy penting tentang menyiapkan makanan sehat untuk bayi dan balita selama bepergian. apa saja peralatan dan bahan makanan yang perlu dibawa, bekal dalam perjalanan, sampai resep-resep MPASI sederhana untuk traveling yang dijamin enak!




MPASI Perdana Cihuy - Pedoman Makanan Pendamping ASI usia 6-12 bulan
harga : 42,500

anak mama kece dan papa ganteng sekarang sudah berumur 6 bulan dan sudah saatnya mulai mengonsumsi Makanan Pendamping ASI (MPASI). nah, akan lebih baik untuk membiasakan bayi mungil kita makan makanan yang kita buat sendiri di rumah dengan bahan alami dan segar!

sebagai panduan, Mamaku Koki Handal akan memberikan semua informasi yang dibutuhkan mama kece dan papa ganteng untuk memulai MPASI. MPASI perdana cihuy dilengkapi dengan :
- aturan dasar memulai mpasi
- jenis makanan untuk si kecil mulai dari umur 6m - 2 tahun
- sepuluh benda berharga mpasi
- skema dan menu awal mpasi
- memilih makanan untuk anak alergi
- cara menghindari garam dan gula
- metode pengolahan frozen baby food
- cara membersihkan dan menyimpan makanan untuk bayi
- 20 resep keceh serbaguna
- ukuran rumah tangga (URT) bahan makanan serta
- tabel angka kecukupan gizi (AKG) anak


nah, bagi mama kece dan papa ganteng yang membutuhkan buku-buku tersebut, boleh loh kita dihubungi. bisa mensyen kita di @themagitas *bagi yang punya akun twitter*
oke... happy shopping mama kece dan papa ganteng ;)

Thursday, May 16, 2013

Que Sera Sera

...when i was just a little girl
i asked my mother what will i be
will i be pretty
will i be rich
here's what she said to me

que sera sera
whatever will be will be
the future's not ours to see
que sera sera
what will be will be....


...when i was just a little boy
i asked my mother what will i be
will i be handsome
will i be rich
here's what she said to me

que sera sera
whatever will be will be
the future's not ours to see
que sera sera


ini lagu jadul banget. mungkin lagu ini pertama kali muncul pas alm bokap gue masih pacaran sama nyokap gue kali ye...biarpun jadul tapi lagunya bagus. liriknya sederhana tapi bikin maknyoss banget di hati *duile*

baru-baru ini gue denger lagi lagu ini. diputer di salah satu tv swasta yg-gak-terlalu-gede-macam-mncgroup-punya untuk dijadiin salah satu iklan yang nanti akhirannya ada kyk quotes gitu....
pas liat klipnya... beuhhh bagus bokk... tapi bikin sedih juga. karena yang nyanyiin itu adalah paduan suara anak-anak yang kayaknya sih berkebutuhan khusus. ada cewek dan cowoknya. jadi ceritanya mereka itu pentas dan nyanyiin lagu Que Sera Sera, yang nonton orangtua mereka sendiri. ada rasa bangga, sedih di klip itu. pas gue ikutan nyanyi pun tanpa sengaja airmata gue juga ikutan ngembeng :'(

lagu dan klip itu mengajarkan supaya gue untuk selalu bersyukur atas semua nikmat dan karunia Allah SWT. semuanya. terkadang *bukan terkadang lagi* gue masih sering melalaikan perintahNya :( menjauhi laranganNya sih udah *ehh udah blm ya* *labil* trus juga masih sering emosi banget sama fatih naura *nangis kejer* :'(  dan masih banyak lagi kekurangan gue...

insyaAllah melalui postingan ini gue harus merubah semua kekurangan yang ada di gue. tujuannya ya cuma satu supaya Allah SWT meridhoi gue dan keluarga gue :)


nih gue kasih nih lagunya kalo ada yg mau denger :) check it out




Live every day as if it's your last. Embracing each experience as if it's your first (jennifer fertando)